Inilah Smartphone Penantang iPhone dari Google

Selama ini kita mungkin bertanya-tanya, untuk apa Google mengakuisisi Motorola, sementara dia masih ‘selingkuh’ dengan beberapa vendor seperti, LG, dan Samsung dalam menghadirkan ‘Google Phone’  berlabel Nexus.

Jawabannya akan mulai terkuak dengan rencana raksasa teknologi ini dalam menghadirkan smartphone yang bakal menjadi pesaing iPhone 5. Rencana ini juga bisa diartikan sebagai kebangkitan dari Motorola setelah 'tertindas' di pangsa pasar smartphone Android karena dominasi Samsung. 

Ya, Mashable, Sabtu (22/12/2012), melansir bahwa Google tengah mengembangkan sebuah ponsel super-canggih bertitel XPhone yang tidak hanya memiliki keunikan dari tampilan tetapi juga spesifikasi.

Rumor yang berkembang, Google akan menggunakan layar fleksibel untuk smartphone garapannya tersebut. Namun, belakangan justru rencana itu ditarik kembali. Rencananya, justru XPhone akan dihadirkan dalam casing berbahan keramik.

Untuk spesifikasinya, masih belum banyak diungkap. Namun, Dennis Woodside, CEO Motorola Mobility mengatakan bahwa XPhone akan dibenamkan kamera panoramic yang memberikan saturasi warna yang lebih baik dan fitur pengenalan suara secara native.

“Teknologi yang dihadirkan bakal membawa perbedaaan dengan apa yang sudah ada sekarang ini,” ungkapnya.

Selain smartphone, Google juga dikabarkan akan menghadirkan tablet dengan nama XTablet. Dengan adanya rencana ini, bagaimana nasib klan Nexus yang terlanjur identik dengan Google ya?
*Sumber: http://www.jeruknipis.com/read...google-siapkan-smartphone-penantang-iphone-dan-samsung